Cafe, Restoran, Tak luput dari Pantauan Tim Gabungan Guna Persiapan Penerapan New Normal

Foto: Tim Gab sidak tempat sumber keramaian

Selasa, 2 Juni 2020

Malangpariwara.com
Masih dalam rangka mempersiapkan penerapan New Normal, di masa transisi saat ini personel gabungan dari TNI, Polri dan instansi terkait telah mengambil langkah-langkah pengamanan.

Salah satu langkah yang dilaksanakan adalah melakukan pemantauan dan pengamanan di beberapa tempat yang akan menjadi titik berkumpulnya masyarakat, salah satunya adalah di tempat kuliner yakni restoran, café dan lain sebagainya.

Seperti kali ini, personel gabungan yang terdiri dari personel jajaran Kodim 0833 kota Malang, jajaran Polresta Malang Kota dan personel Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Malang melakukan pemantauan dan pengamanan di beberapa penyedia jasa kuliner di kota Malang secara serentak mulai pagi hari tadi, Selasa (02/06/20).

Beberapa tempat usaha kuliner yang mendapatkan pemantauan dan pengamanan kali ini antara lain Restoran Bu Kris Ciliwung, Restoran Kertanegara Klojen dan Rumah Makan Ocean Garden Klojen serta yang lainnya.

Terkait dengan pemantauan dan pengamanan di tempat tempat yang akan menjadi tempat pusat berkumpulnya massa tersebut, Komandan Kodim 0833 kota Malang, Letkol Inf Tommy Anderson menyampaikan paska penerapan PSBB dikhawatirkan akan terjadi euforia yang berlebihan sehingga masyarakat justru akan memenuhi tempat-tempat fasilitas umum seperti restoran atau penyedia jasa kuliner.

“Kami harapkan masyarakat tidak euforia dan tetap menjaga protokol kesehatan Covid-19 dan tetap sedapat mungkin beraktivitas di rumah jika tidak ada kepentingan yang benar-benar penting,” ungkap Dandim 0833  kota Malang.

Personel dari TNI, Polri dan BPBD kota Malang ini akan melakukan pemantauan dan pengamanan di tempat kuliner mulai pukul delapan pagi hingga pukul sepuluh malam setiap harinya.( JKW )

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *