Bangkitkan Sport Tourism di Malang Raya Ini Kata Djoni Sudjatmoko Owner NK Cafe

Djoni Sujadmoko Owner NK Cafe(ist)

Rabu, 22 Februari 2023

Malangpariwara.com
Bangkitkan Sport Tourism
Di Malang Raya, tiga Kepala Daerah Malang Raya harus kompak mengembangkan menciptakan Sport Tourism wisata olahraga.

Pasalnya, Malang Raya merupakan wilayah yang integrasi tempat-tempat wisata. Sehingga dengan keberadaan tempat wisata tersebut, maka Pemerintah Daerah (Pemda) harus menciptakan Sport Tourism wisata olahraga. Karena ketiga daerah Malang Raya, yakni Kota Malang, Kabupaten Malang, dan kota Batu potensi untuk dibangun wisata olahraga.

Hal ini disampaikan, salah satu Pengusaha Kuliner NK Cafe dan Property Desa Ampeldento, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Djoni Sudjatmoko, pada Selasa (21/2/23), saat ditemui Malangpariwara di NK Cafe sepulang Umroh.

Djoni yang juga Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Malang ini berharap, agar atmosfer olahraga di Malang Raya dapat menumbuhkan ekonomi masyarakat. Karena kegiatan olahraga selain untuk meningkatkan prestasi atlet juga bisa menumbuhkan pendapatan masyarakat diberbagai sektor.

“Di Malang Raya ini memiliki potensi atlet dan geografis yang sangat memungkinkan untuk menunjang bertumbuhnya prestasi para atlet. Sehingga diharapkan akan mampu membangkitkan kegiatan Sport Tourism,” ujarnya.

Menurut Djoni, jika kalender olahraga di Malang Raya bisa terkonsep dengan baik dan teratur, yang jelas bisa meningkatkan ekonomi masyarakat.

Untuk itu, dengan adanya kalender olahraga tersebut, secara otomatis bisa menggabungkan olahraga dan wisata. Dan bila Sport Tourism bisa digabung, tentunya akan membuat ekonomi masyarakat bisa tumbuh, terutama pada pertumbuhan ekonomi desa. Karena di wilayah Malang Raya ini, telah memiliki venue olahraga yang bisa digunakan untuk kegiatan olahraga dalam gelaran tingkat regional maupun nasional.

“Oleh sebab itu, kesempatan itulah, maka tiga Pemda Malang Raya harus membangun Sport Tourism. Sehingga masyarakat tidak hanya berwisata di alam terbuka dan wisata buatan, tapi masyarakat bisa menikmati wisata olahraga,” tutur Djoni.

Contohnya, lanjut dia, Asian Games, Olimpiade, World Cup, dan Sea games, ada soft sport tourism sebagai pariwisata olahraga yang berkaitan dengan unsur gaya hidup seperti lari, bersepeda, atau berselancar yang bisa diikuti siapa saja meski bukan atlet profesional.

Sedangkan di Malang raya ini terdapat beberapa venue sebagai tempat wisata olahraga. Salah satunya adalah Hiking yakni sebuah kegiatan olahraga rekreasi berjalan jauh dengan medan yang masih mudah dilalui. Jalur hiking biasanya sudah dipersiapkan di destinasi wisata, baik jalan setapak hingga gang sempit, bahkan titik-titik untuk istirahat.

Djoni melanjutkan, termasuk Surfing juga sebagai sport tourism yang populer di Indonesia. Karena banyaknya destinasi wisata pantai yang ada di wilayah Kabupaten Malang, maka bisa ditawarkan deburan ombak tinggi dan termasuk dalam spot surfing terbaik di Indonesia. Seperti, Pantai Sipelot dan Wedi Awu di wilayah Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang. Dan Rafting yang biasa disebut dengan arung jeram, juga sebagai Sport Tourism yang ada di wilayah Kecamatan Kasembon dan Pujon.

“Yang kedua Sport Tourism tersebut semuanya berada di wilayah Kabupaten Malang,” tutup Djoni mengakhiri.(Djoko W)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *