1 Juli 2025

Walikota Sutiaji Apresiasi Operasi Pangan Gratis

Kamis, 15 Juli 2021

Malangpariwara.com – Forpimda Kota Malang mengunjungi warga positif covid-19 yang isoman di tiga kawasan, Kamis (15/7/21).

Monitoring lokasi isolasi mandiri pasien terkonfirmasi covid-19 tergelar di tiga kawasan.

Yakni, RW 09 Bukit Cemara Tidar, Kecamatan Sukun, Jalan Gading Pesantren, Gadingkasri Klojen, dan Jalan JA Suprapto IB.

Sore hari, segenap Forpimda yang ikut dalam kunjungan ini antara lain Wali Kota Malang Sutiaji, Kapolresta AKBP Budi Hermanto, Dandim 0833 Kota Malang Letkol Arfm Ferdian Primadhona dan jajaran.

Kunjungan Forpimda Kota Malang dalam rangka memberikan bansos terhadap warga masyarakat pada masa pandemi covid-19 penerapan PPKM Darurat.

Ferdian mengatakan, kunjungan kepada warga yang positif covid-19 dan isolasi mandiri ini, menjadi upaya untuk menyemangati mereka.

“Kami harap kunjungan kami bisa menyemangati mereka untuk semakin sehat, disiplin dalam isolasi mandiri. Sehingga akhirnya cepat sembuh,” terangnya.

Sementara itu, Wali Kota Malang, Sutiaji berharap kunjungan ini bisa meningkatkan semangat para warga yang isolasi mandiri.

Tetapi, tidak hanya itu, Pemkot Malang juga siap membantu mereka yang membutuhkan. Buktinya, Sutiaji mendukung Relawan MRI-ACT Malang dalam kegiatan Operasi Pangan Gratis.

Kegiatan ini membagikan paket pangan kepada warga yang mengalami kesulitan pangan akibat pandemi maupun karena harus melakukan isolasi mandiri.

Nantinya relawan MRI-ACT Malang yang akan menyebar sumbangan yang berisi kebutuhan paket sembako dan kebutuhan pokok sehari-hari.

Sasarannya adalah lima puluh titik yang ada di Kota Malang.

Sutiaji merespon baik dan berterima kasih atas adanya bantuan kemanusiaan tersebut. Menurutnya ini merupakan bentuk kepedulian atas nama kemanusiaan yang penting di masa pandemi.

“Ini dalam rangka bentuk cinta kepada saudara kita sebagaimana cinta kepada diri kita sendiri. Maka apabila ada saudara kita sedang susah, sebisa mungkin akan kita bantu bersama,” tutur Sutiaji, Kamis (15/7/21).

Sutiaji juga berharap agar kegiatan semacam ini menjadi semangat serta pengingat bagi masyarakat untuk terus menaati protokol kesehatan. Sehingga, warga bisa bersama-sama dapat pulih dari pandemi ini.

“Kepedulian seperti ini harus menjadi pemicu kita untuk semakin taat dengan protokol kesehatan. Tetap jaga kesehatan terapkan Prokes 3M( memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak aman) masker tolong jangan pernah lepas,” pintanya.(JKW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *