1 Juli 2025

Sinergi Penguatan Lembaga Kemasyarakatan dengan “Kulakan” di Kota Malang

IMG-20220729-WA0074

Foto: Bimtek penguatan lembaga kemasyarakatan Pemkot Malang Libatkan perwakilan RT, RW, dan LPMK dari seluruh kelurahan se-Kota Malang .(Kominfo)

Jum’at, 29 Juli 2022

Malangpariwara.com – Pemerintah Kota Malang melalui Bagian Pemerintahan menggelar bimbingan teknis penguatan lembaga kemasyarakatan kepada perwakilan RT, RW, dan LPMK dari seluruh kelurahan se-Kota Malang di Savana Hotel & Convention, Kamis (28/7/2022).

Kepala Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Malang, Drs. Fahmi Fauzan AZ, M.Si mengungkapkan, bimbingan teknis ini diadakan dengan tujuan bisa memberikan wawasan dan kesamaan pemahaman terkait layanan masyarakat dan bisa memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat di tingkat RT, RW dan LPMK.

“Maksud diadakan bimtek ini supaya bisa memberikan wawasan dan kesamaan pemahaman terkait layanan masyarakat. Diharapkan jika sudah memiliki wawasan dan pemahaman yang sama, ke depannya pelayanan yang diberikan kepada masyarakat bisa sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku,” ujar Fahmy.

Sambutan Plh. Sekretaris Daerah Kota Malang, Drs. Mulyono, M.Si di acara bimtek(Kominfo)

Plh. Sekretaris Daerah Kota Malang, Drs. Mulyono, M.Si mengapresiasi diadakannya bimtek ini. Menurutnya, bimtek ini juga bisa menjadi ajang untuk silaturahmi pemerintah kota dengan para perwakilan warga bahkan hingga ke lingkup terkecil.

Mulyono juga berharap, bahwa kegiatan ini bisa diagendakan lebih banyak lagi ke depannya, sebab untuk saat ini tidak semua perwakilan RT dan RW bisa berkumpul.

“Saya apresiasi acara ini ya, sebab bisa menjadi starting point, ke depannya lebih bagus jika Pemkot Malang bisa lebih sering bertemu dengan perwakilan RT, RW dan LPMK. Sehingga bisa menyerap langsung aspirasi dari mereka. Selain itu, kebijakan strategis pemerintah bisa langsung tersampaikan juga kepada masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji telah membangun sinergi dengan RT, RW, dan LPMK. Sinergi itu disebut sebagai “kulakan” permasalahan yang ada di tingkat kelurahan dan akan dikunjungi secara bergiliran.

“Langkah sinergi ini langsung saya komandoi dengan rembuk dengan RT, RW, dan LPMK setiap Jumat pagi,” ujar Sutiaji.

Menurutnya, hal ini salah satu cara menyerap aspirasi secara langsung dari masyarakat. Jika ada permasalahan di tingkat RT, RW, dan LPMK maka bisa segera dicari solusinya.(Djoko Winahyu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *