Super Meriah Porwanas PWI XIII 2022 Resmi di Buka Menpora di Malang

Foto : Menpora Zainudin Amali bersama gubernur jawa timur Emil Elestianto Dardak dan juga Ketua Umum (PWI) Pusat H. Atal S Depari melakukan prosesi penekanan tombol sebagai dibukanya Porwanas XIII 2022.(ist)
Selasa, 22 November 2022
Malangpariwara.com – Pekan Olahraga Wartawan Nasional Persatuan Wartawan Indonesia (Porwanas PWI) XIII 2022 telah resmi di buka oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali Senin malam (21/11/2022) di gedung cakrawala UM Kota Malang.

Berbagai pertunjukan dari tuan rumah dan hiburan dengan sangat meriah seperti candaan komedian Cak Lontong cs dll mengisi acara mulai awal hingga tuntas, namun tetap mengedepankan protokoler kesehatan yang berlaku.
Tak kurang dari lima ribu atlet dan official memenuhi hotel di Malang raya. karena sedikitnya khusus 2.134 atlet dari seluruh Indonesia hadir di Kota Malang untuk mengikuti Porwanas dan Konkernas PWI ini.


Dalam pembukaan turut dihadiri Plt gubernur jawa timur Emil Elestianto Dardak, ketua DPRD Jawa Timur, kemudian bupati dan juga walikota se Jawa Timur, para petinggi PWI baik pusat maupun daerah, Tokoh Pers Dahlan Iskan yang juga mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan yang dalam kesempatan tersebut juga menyalakan api Porwanas XIII, Ketua Umum ATVLI sekaligus Founder beberapa perusahan media masa Himawan Mashuri yang membacakan doa serta serta seluruh kontingen pada Porwanas XIII di Malang.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali dalam sambutanya menyampaikan mewakili Presiden RI, Joko Widodo beliau tidak bisa hadir dikarenakan ada acara kenegaraan yang sudah terselenggara terlebih dahulu.
“Jawa timur menjadi central Pekan Olahraga Wartawan Nasional ke XIII 2022 semoga terselenggaranya acara ini menjadi semangat para jurnalis dalam berolahraga dan dapat menjunjung tinggi sportivitas saat bertanding. Untuk para jurnalis berbagai pokja, akan kita buatkan kompetisi olahraga di Kemenpora, mohon dukungan dari semuanya,”Jelasnya
Dengan sinergitas semua pihak ini mewakili presiden republik Indonesia bapak Jokowi membuka Pekan Olahraga Wartawan Nasional Persatuan Wartawan Indonesia XIII 2022. Tandasnya.
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak dalam sambutannya mewakili Gubernur Kofifah karena ada penugasan ke Mesir mengucapkan sebagai tuan rumah Porwanas PWI di Malang Taya, tentu sangat berharap tamu tamu yang hadir di wilayah Malang Raya akan menikmati pertandingan.

“Selamat datang di Jatim dan selamat bertanding. Ia berharap seluruh kontingen yang hadir di Malang dapat nyaman. tetap junjung sportifitas semoga lancar dan sukses atas pertandingannya,” tandasnya.
Sementara Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat H. Atal S Depari mengaku sangat senang sekali melihat wartawan bertanding pada Porwanas ini. Dikatakannya, atlet yang ikut Porwanas ini adalah atlet yang sudah kompeten dan bersertifikasi.
Menurutnya, Porwanas adalah ajang yang sangat ditunggu-tunggu oleh para wartawan. Karena pelaksanaan Porwanas ini sudah 6 tahun tidak diselenggarakan.
“Saya harap mereka memperagakan permainan yang sportif. Porwanas ini adalah iven yang sangat dinantikan atlet-atlet porwanas, karena sudah 6 tahun tidak dilaksanakan,” ujar Atal dalam sambutannya.
Ketua penyelenggara Porwanas XIII 2022 Ketua PWI Jawa Timur, Lutfi Hakim Ini adalah kedua kali Jawa timur menjadi tuan rumah yang sebelumnya dilaksanakan tahun 1990, terimakasih atas kehadirannya di Jawa Timur dan khususnya di Malang untuk mengikuti kegiatan ini.
“Selamat bertanding dan bersilaturahmi teman teman wartawan seluruh Indonesia semoga sukses selalu dan tetap saling sportif,” serunya.
Dan terakhir Lutfi Hakim juga berharap “Semoga melalui gelaran Porwanas PWI menjadikan komunikasi pihak pemerintah dengan wartawan semakin bersinergi yang positif, dan untuk tuan rumah tentu gelaran ini akan berdampak positif terhadap berbagai macam sektor termasuk sektor pariwisata,” tandasnya
Untuk diketahui, Porwanas ke-13 ini bakal berlangsung mulai 21-27 November 2022, mempertandingkan 11 cabang olahraga, dengan 26 nomor pertandingan. Ditambah empat pertandingan eksebisi termasuk karya tulis dan karya foto.

Terpisah Walikota Malang Drs. H Sutiaji bersama Forkopimda menyambut sukacita kedatangan tamu wartawan Se- Indonesia serta tamu para Pejabat Negara yang hadir di Kota Malang
“Selamat datang di bumi Arema yang sama-sama kita banggakan, kita cintai. Bumi arek-arek Malang bumi Kanjuruhan adalah cikal bakal dari kerajaan Majapahit. Mudah-mudahan Krasan di sini. Saya ucapkan terima kasih Kota kami di percaya PWI Jawa Timur selaku penyelenggara yang mempercayakan Kita Malang sebagai venue semua cabor yang akan di lombakan. Sekaligus mohon maaf ada gangguan sesaat karena sesungguhnya Bapak Ibu Gubernur hendak ke Malang akan surve venue. Pagi tadi saya udah siap mengiringi beliau bersama-sama beliau luar biasa itu Ibu Gubernur mau survei ke titik-titik yang dibuat acara Arema. Pada hari ini ada 6 titik untuk menyuarakan aspirasinya dan memang izin kepada Forpimda. Pesan saya waktu itu jaga kondusifitas. Meskipun turun jalan ribuan Arema tertib dan aman. Itulah sikap AREMA sebenarnya. Walaupun ribuan turun jalan tidak pernah membuat onar dan menjaga ketertiban itulah Arema,” tukas Sutiaji. (Djoko W)