12 Juli 2025

Tumpah Ruah Jamaah Sholawatan Peringatan Maulid Nabi oleh PKS Kabupaten Malang Bareng PKB

c1_20231018_08074614

Rabu, 18 Oktober 2023

Malangpariwara.com – Gelaran peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW oleh PKS Kabupaten Malang tahun ini, sungguh luar biasa.

Acara yang diselenggarakan Selasa malam (17/11/2023), di Mondoroko, Singosari, Kabupaten Malang ini berlangsung semarak.

Seribuan jamaah tumpah ruah memadati lokasi untuk menyimak rangkaian acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Mereka datang berbondong-bondong dari berbagai penjuru desa/kecamatan. Dari Singosari, Karangploso, Tajinan, Wagir, Kepanjen, Pakis, Wajak, Tumpang dan Dau.

Mauidzoh hasanah disampaikan oleh Abuya Nurhasanudin bin Abdul Latif, Pengasuh Pondok Pensantren Darussa’adah Al-Islamy.

Tampak hadir jajaran pengurus PKS Jawa Timur, Kabupaten Malang dan Fraksi PKS DPRD Jawa Timur.

Hadir juga jajaran pengurus PKB, tokoh-tokoh NU dan para Gus (Gawagis).

Kelahiran Nabi Muhammad SAW membawa angin perubahan tidak hanya bagi jazirah Arab, namun bagi seluruh alam. Perjalanan hidupnya sangat menginspirasi kita semua. (Djoko W)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *