Gayeng, Happy, Bersinergi Universitas Ma Chung Ajak Wartawan Outbound

Sabtu, 27 April 2024
Malangpariwara.com – Mempererat silaturahmi dan kolaborasi dengan mitra media se Malang Raya. Universitas Ma Chung mengadakan outbond activity dan media gathering pada Sabtu (27/4/2024) siang di P-WEC Petungsewu, Dau, Kabupaten Malang.
Agenda ini diadakan dalam rangka mempererat silaturahmi dan kose Malanglaborasi dengan mitra media Raya.
Puluhan media ikut bergabung dalam acara gathering tersebut. Rektor Universitas Ma Chung, Prof. Dr. Ir. Stefanus Yufra M. Taneo, M.S., M.Sc., menjelaskan bahwa kolaborasi dan sinergi diperlukan untuk mempublikasikan berbagai luaran dari Universitas Ma Chung.
“Kolaborasi itu, secara umum dikenal sangat penting bagi kita. Peran media sangat penting karena masyarakat tidak akan memperoleh pengetahuan jelas tanpa peran media di perguruan tinggi,” ucap Rektor Ma Chung.

Menurut Prof Yufra, Ma Chung tidak dapat dikenal masyarakat luas tanpa ada peran media. Ma Chung pun siap memberi berbagai kebutuhan yang dapat dilakukan untuk memberi nilai pada media.
“Apa yang bisa kami lakukan untuk meningkatkan peran media secara individu, kita bekerjasama untuk kemajuan kita bersama. Tahun lalu diberi tugas Universitas Ma Chung, sudah ada yang publikasikan di beberapa media. Terimakasih atas informasi dari kawan media, bukan hanya pelantikan sebagai Rektor atau pengukuhan gubes, tapi seluruh kegiatan bisa dipublikasikan,” ucapnya.
Wawan Eko Yulianto, SS., MA., Ph.D., selaku Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama menyampaikan beberapa rencana event dalam agenda Ma Chung Spektakuler. Rangkaian tersebut diadakan dalam rangka dies natalis Ma Chung ke-17.
“Acara dimulai dengan Seremonial Dies Natalis 17 pada 8 Juli 2024. Kemudian Malang Sportival 2024 pada 6 Juli 2024. Ada juga Kompetisi Desain Maskot Universitas Ma Chung Juni – Juli 2024 dan Temu Alumni pada 6 Juli 2024,” ucap Wawan di hadapan media. (Djoko W)