Babinsa Sawojajar Dampingi Posyandu Balita, Wujudkan Generasi Muda yang Sehat
Jum’at, 15 November 2024
Malangpariwara.com – Babinsa Sawojajar Koramil 0833/02 Kedungkandang, Peltu Nugroho secara aktif terlibat Posyandu Balita di Kelurahan Sawojajar Kecamatan Kedungkandang Kota Malang yang merupakan wilayah binaannya.
Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin dengan tujuan memantau pertumbuhan dan perkembangan anak usia dini, Jumat (15/11/24).
Selama pendampingan, Babinsa bersama petugas kesehatan dan kader Posyandu melakukan berbagai kegiatan. Diantaranya, penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pemeriksaan imunisasi, serta pemberian konseling gizi kepada para ibu.
Selain itu, Babinsa juga turut serta dalam sosialisasi pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan perilaku hidup sehat.
“Kegiatan Posyandu ini sangat penting untuk memastikan tumbuh kembang anak berjalan optimal,” ungkap Peltu Nugroho.
“Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan anak sejak dini,” tandasnya.
Melalui kerjasama antara Babinsa, petugas kesehatan, dan kader posyandu, diharapkan dapat tercipta generasi muda Sawojajar yang sehat, cerdas, dan berkualitas.(Djoko W)