Babinsa Kedungkandang dengan Tokoh Masyarakat
Minggu, 24 November 2024
Malangpariwara.com – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan menjaga kondusivitas wilayah. Babinsa Koramil 0833/02 Kedungkandang, Sertu Arief, secara rutin melaksanakan komunikasi sosial dengan tokoh masyarakat, Minggu (24/11/2024).
Dalam komsos kali ini, Babinsa berdiskusi mengenai berbagai isu terkini, seperti keamanan lingkungan, pembangunan desa, serta potensi konflik yang mungkin timbul. Melalui dialog yang terbuka, diharapkan dapat tercipta solusi bersama untuk mengatasi berbagai permasalahan yang ada.
“Komsos merupakan salah satu bentuk upaya kami untuk lebih dekat dengan masyarakat. Dengan menjalin hubungan baik dengan tokoh masyarakat, kami berharap dapat lebih efektif dalam menjalankan tugas pokok TNI, yaitu membantu masyarakat,” ujar Sertu Arief.
Para Tomas menyambut baik inisiatif Babinsa dan berkomitmen untuk turut serta dalam berbagai program pembangunan yang telah direncanakan. Hasil dari kegiatan komsos ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kedungkandang
Selain itu, komsos juga menjadi sarana untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap TNI. Dengan terjalinnya hubungan yang baik antara TNI dan masyarakat, diharapkan dapat menciptakan situasi yang kondusif bagi pembangunan daerah.(Djoko W)