Lanjut Dua Periode, Supriatna Kembali Terpilih sebagai Direktur Polinema

Supriatna Adhisuwignjo, S.T., M.T. resmi terpilih kembali sebagai Direktur Politeknik Negeri Malang (Polinema) periode 2025-2029.(dok: Malangpariwara)
Sabtu, 4 Oktober 2025
Malangpariwara.com – Ir. Supriatna Adhisuwignjo, S.T., M.T. resmi terpilih kembali sebagai Direktur Politeknik Negeri Malang (Polinema) periode 2025-2029.
Pemilihan digelar pada Sabtu (4/10/2025) setelah jadwalnya mundur dari rencana awal 10 September menyesuaikan agenda Kementerian Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi.
Dalam kontestasi ini Supriatna meraih dukungan tertinggi dengan total 48 suara dari total pemilih yang terdiri dari 40 anggota senat dan 22 perwakilan kementerian. Dua calon lainnya, Ir. Pipit Wahyu Nugroho, M.T., hanya memperoleh satu suara, sementara Mohamad Zenurianto, Dipl.Ing.HTL., M.Sc., meraih 13 suara.
Total pemilih terdiri dari 40 anggota senat dan 22 perwakilan kementerian.
Alhamdulillah, ujar Supriatna. “Jadi dengan amanah yang hari ini kami terima dari Kementerian, kemudian juga dari teman-teman Senat, mewakili dari sivitas akademika kampus Politeknik Negeri Malang. Tentunya yang menjadi pijakan dari program-program ke depan yang kita akan susun adalah terkait dengan masa depan,” imbuhnya yakin.
Direktur baru itu menegaskan jika arah kebijakan kampus akan tetap berpijak pada Renstra Kemendikti Saintek dan visi-misi Polinema.
“Dalam tataran yang lebih operasional, kita akan membuat sebuah pendekatan untuk membuat kluster-kluster untuk kita mentransformasikan kampus ini agar ke depan menjadi lebih baik,” imbuh Supriatna.
Ia juga menyoroti implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi agar selaras dengan program “kampus berdampak”. Ia mencontohkan skripsi mahasiswa berbasis permasalahan nyata masyarakat dan potensi hilirisasi karya akademik untuk UMKM.
“Nah, ini kemarin yang sudah 200 kita serahkan, ada 1.500 potensi dari karya-karya mahasiswa, tugas akhir mahasiswa, itulah yang nanti akan kita coba untuk rumuskan dengan lebih baik lagi,” ungkapnya.

Melihat hal ini, Kuasa Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi, Prof Tjitjik Sri Tjahjandarie, Ph.D., yang hadir mengapresiasi jalannya pemilihan.
“Mudah-mudahan dengan terpilihnya sebagai Direktur ini membawa juga kemajuan lebih baik lagi kepada Politeknik Negeri Malang karena saat ini memang tantangan pendidikan tinggi sangat berat,” ujarnya.
Tjitjik berharap dengan terpilihnya Direktur Polinema yang baru ini bisa menjadi semangat baru juga.
Diketahui, Supriatna akan dilantik 6 Oktober mendatang di Jakarta. Untuk masa jabatan sebelumnya akan berakhir pada 5 Oktober 2025, sementara masa jabatan wakil direktur berakhir pada November mendatang.
“Alhamdulillah tanggal pemilihan ini sudah dipertimbangkan oleh Pak Menteri dan insyaallah Pak Direktur terpilih itu nanti juga akan dilantik tepat pada waktunya begitu masa jabatannya berakhir,” tutup Kuasa Menteri.(Djoko W)