Malangpariwara.com – Wakil Ketua II DPRD Kota Malang Trio Agus Purwono menegaskan pentingnya pengembangan infrastruktur Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) sebagai langkah konkret menekan emisi karbon dan mendorong transisi energi di Kota Malang. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri peresmian SPKLU Center PLN UP3 Malang, Kamis (22/1/2026).
Trio Agus mengapresiasi langkah PT PLN (Persero) UP3 Malang yang menghadirkan SPKLU Center sebagai bagian dari upaya peralihan dari kendaraan berbahan bakar fosil menuju kendaraan berbasis listrik.
Menurutnya, kehadiran fasilitas ini menjadi fondasi penting dalam mendukung ekosistem kendaraan listrik yang ramah lingkungan.
“Hari ini saya mewakili pimpinan DPRD menghadiri undangan peresmian Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum yang ada di lingkungan PLN Malang. Kami sangat mengapresiasi adanya SPKLU di Malang ini sebagai bagian untuk mengurangi emisi karbon dan secara perlahan-lahan upaya untuk transisi dari kendaraan berbagai bakar posil ke berbahan bakar baterai atau listrik,” ujar Trio.

SPKLU Memberikan Kenyamanan Kepada Masyarakat
Ia menilai, keberadaan SPKLU tidak hanya berdampak pada aspek lingkungan, tetapi juga menjadi penentu kenyamanan masyarakat dalam menggunakan kendaraan listrik.
Oleh karena itu, Trio Agus berharap ketersediaan SPKLU ke depan dapat diperluas di berbagai titik strategis di Kota Malang.
“Kita berharap agar ada ketersediaan di beberapa titik yang bisa digunakan sebagai tempat SPKLU sehingga memudahkan bagi pemilik kendaraan listrik untuk mengisi daya,” katanya.
Lebih lanjut, Trio Agus juga mendorong Pemerintah Kota Malang untuk mulai memberikan contoh dengan pemanfaatan kendaraan listrik secara bertahap sebagai kendaraan operasional.
Langkah tersebut dinilai penting untuk memperkuat komitmen daerah dalam menjaga lingkungan dan menekan emisi karbon.
“Ke depan juga dari pemerintah kota Malang bisa bertahap memiliki kendaraan listrik dalam rangka mengurangi emisi karbon dan menjaga lingkungan agar tetap asri,” pungkasnya.
Peresmian SPKLU Center, merupakan bagian dari komitmen PT PLN (Persero) dalam menyediakan infrastruktur pengisian kendaraan listrik yang andal, aman dan ramah lingkungan. Sekaligus sebagai langkah strategis dalam mendukung transisi energi serta pengurangan emisi karbon melalui kolaborasi lintas lintas sektor. (Djoko W)






