Berkolaborasi dengan Perbankan dan Perbarindo, BI Malang Wujudkan Layanan Penukaran Uang Secara Drive Thru

Foto: Kepala Kantor Perwakilan BI Malang bersama jajaran pimpinan resmi membuka layanan penukaran uang secara serentak ditandai dengan pengguntingan pita..(BI)
Senin, 25 April 2022
Malangpariwara.com
Dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat Malang Raya terhadap uang pecahan kecil pada momentum bulan Ramadan dan menyambut Idul Fitri tahun 2022, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Malang berkolaborasi dengan perbankan dan Perbarindo membuka layanan penukaran uang secara serentak selama 4 (empat) hari pada tanggal 25-28 April 2022.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Malang Samsun Hadi kepada wartawan usai membuka layanan penukaran uang pecahan baru mengatakan bahwa layanan penukaran akan dilaksanakan melalui 2 mekanisme yaitu:
Layanan Penukaran Uang secara Drive Thru dan di sejumlah Bank.

Layanan penukaran drive thru diselenggarakan di area parkir Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang tepatnya di jalan Cakrawala, dengan pintu masuk berada di gerbang yang menghadap jalan Veteran.
‘Kegiatan penukaran ini memiliki jam operasional terbatas, yakni pukul 10.00-12.00 WIB dengan kuota sebanyak 300 orang per hari. Batas maksimal uang yang bisa ditukarkan adalah sebesar Rp3,8 juta yang terdiri dari pecahan Rp1.000 hingga Rp20.000,” terangnya.
Kantor Perwakilan Bank Indonesia Malang telah bersinergi dengan 5 Bank, yaitu : Bank Mandiri, Bank Rakyat Indonesia, Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur, Bank Jatim Syariah dan Bank Tabungan Negara.
‘Tata cara penukaran drive thru,
penukar wajib melakukan pendaftaran di hari sebelumnya secara online pada aplikasi PINTAR dengan alamat https://pintar.bi.go.id. dan
penukar wajib menunjukkan KTP dan bukti pendaftaran secara online sebelum memasuki area layanan penukaran drive thru,” terang Samsun Hadi.
Layanan Penukaran Uang ada di Loket Perbankan dan Perbarindo.
Selain drive thru, layanan penukaran uang juga dibuka di loket perbankan sebanyak 100 titik dan loket Perbarindo sebanyak 39 titik yang tersebar di kota Batu, kota/kabupaten Malang, kota/kabupaten Pasuruan dan kota/kabupaten Probolinggo.
Batas maksimal uang yang bisa ditukarkan adalah sebesar Rp3,7 juta yang terdiri dari pecahan Rp2.000 hingga Rp20.000.
Layanan penukaran uang yang diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Malang bersama dengan perbankan dan Perbarindo bersifat gratis tanpa dipungut biaya.

Demi keamanan, masyarakat dihimbau untuk dapat melakukan penukaran uang pada layanan resmi baik drive thru maupun loket perbankan dan perbarindo.
“Dalam kegiatan ini, masyarakat diharapkan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker dan menjaga jarak,” pungkas Samsun Hadi.

Sementara itu, Malangpariwara berhasil mewawancarai salah satu warga usai menukarkan uangnya secara drive thru di lapangan parkir Graha cakrawala UM.
Sintia, warga Blimbing menukarkan uang hari ini senilai 1,7 juta dan 700 rb
dengan uang pecahan masing masing
pecahan 10rb 5rb dan 2rb.
“Menurut saya dengan adanya drive thru ini di permudah penukaran uang barunya. Tidak perlu repot-repot banyak antri. karena kita sudah mendaftar melalui aplikasi, jadi tinggal datang langsung antri sebentar,” terangnya.
“Saya tidak pernah kepikiran menukarkan uang di jalan karena kalau di jalan ada biaya administrasi. takutnya juga ada uang yang palsu,” tegasnya.(Djoko Winahyu)