15 Oktober 2025

Dosen Mahasiswa Polinema Gelar Pengmas Bimtek Bangun Infrastruktur Speed Bump di Bandulan

img_1760476160568

Bergerak Bersama Untuk Keselamatan: Bimbingan Teknis Dan Aksi Nyata Kolaborasi Tim Politeknik Negeri Malang Dengan Warga Jalan Bandulan Gang Vi A Kota Malang.(Ist)

Malang, 14 Oktober 2025

http://polinema.ac.id

Malangpariwara.com – Sebagai wujud nyata kepedulian terhadap keselamatan masyarakat dan peningkatan kualitas infrastruktur lingkungan, sekelompok dosen dan mahasiswa dari Politeknik Negeri Malang melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat berupa Bimbingan Teknis (Bimtek) serta Bantuan Pemasangan Polisi Tidur (speed bump) di Jalan Bandulan VIA Kota Malang.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin pengabdian kepada masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi warga dalam menciptakan lingkungan yang aman, khususnya dalam hal keselamatan berlalu lintas di area pemukiman yang padat penduduk dan kegiatan warga.

Bimbingan teknis diberikan kepada warga Jalan Bandulan VIA khususnya RT03 RW03 mengenai pentingnya pemasangan polisi tidur (speed bump) sebagai upaya preventif dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas, terutama yang melibatkan anak-anak dan pejalan kaki.

Materi bimtek meliputi standar teknis pemasangan dan spesifikasi speed bump, lokasi strategis pemasangan, serta peraturan yang mengatur infrastruktur jalan di lingkungan warga.

Usai bimtek, kegiatan dilanjutkan dengan pemasangan langsung speed bump di beberapa titik rawan kecepatan kendaraan yang biasanya memang menjadi lokasi rawan kejadian di wilayah Jalan Bandulan VI A.

Pemasangan dilakukan secara kolaboratif antara tim pengabdian beserta warga setempat. Proses ini menjadi contoh konkret sinergi antara akademisi dan masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan lokal.

Ketua tim pengabdian, Agustin Dita Lestari, ST., MT., menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya memberikan dampak langsung terhadap keamanan lalu lintas, tetapi juga meningkatkan rasa kepedulian sosial dan pemberdayaan masyarakat.

“Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi pemicu bagi masyarakat untuk lebih aktif menjaga keselamatan lingkungan mereka sendiri,” ujarnya.

Kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat yang didanai oleh P3M Politeknik Negeri Malang dengan kolaborasi dengan beberapa dosen Jurusan Teknik Sipil yang diketuai oleh Agustin Dita Lestari, S.T., M.T., dengan anggota diantaranya ialah Qomariah, B.S., M.T., Dr. Ir. Nawir Rasidi S.T., M.T., IPU. ASEAN Eng., Sitti Safiatus Riskijah, S.T., M.T., Rana Karinta Hapsari, S.T., M.T., dan Sonnia Syafirra S.T., M.T.,

Sementara itu, Ketua RT03 selaku perwakilan warga menyambut baik inisiatif ini.

“Selama ini banyak kendaraan melaju terlalu cepat, padahal ini lingkungan padat penduduk, banyak juga anak-anak kecil yang pasti wira wiri di jalan. Adanya polisi tidur sangat membantu menekan kecepatan,” ungkap Pak Zaenal.

Dengan adanya program ini, diharapkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berlalu lintas semakin meningkat, dan kasus kecelakaan di lingkungan pemukiman dapat diminimalisir. Kegiatan ini juga menjadi bukti bahwa kolaborasi antara perguruan tinggi dan masyarakat dapat membawa perubahan positif yang langsung dirasakan oleh warga. (Djoko W)