FTP UB Resmi Bertransformasi Jadi FTAB di Dies Natalis ke-28

Malangpariwara.com – Fakultas Teknologi Universitas Brawijaya (FTP UB) resmi bertransformasi menjadi Fakultas Teknologi Agroindustri dan Biosistem (FTAB).

Perubahan ini disampaikan dalam momentum Rapat Senat Terbuka Dies Natalis ke-28 yang digelar di Gedung Samantha Krida, Selasa (27/1/2026).

Transformasi ini menandai langkah strategis FTP UB dalam memperkuat peran keilmuan yang berorientasi pada inovasi, integritas, dan dampak nyata bagi pembangunan Indonesia.

Mengusung tema “Bersinergi dalam Inovasi Agroindustri dan Biosistem, Berintegritas dan Berdampak Nyata untuk Indonesia Maju”, kegiatan ini menjadi puncak rangkaian peringatan Dies Natalis.

Di mana dihadiri sivitas akademika, alumni, mitra industri, serta perwakilan sekolah SMA dan SMK se-Malang Raya.

Adaptasi Terhadap Perkembangan Keilmuan
FTP UB Bertransformasi FTB, Dies Natalis ke-28 Tegaskan Inovasi Agroindustri dan Biosistem untuk Indonesia Maju
Dekan FTP Universitas Brawijaya, Prof. Yusuf Hendrawan (kiri), saat mengunjungi hasil inovasi. (Djoko W)

Dekan FTP UB, Prof. Yusuf Hendrawan, STP, M.App Life Sc, Ph.D, menyampaikan bahwa perubahan nama menjadi Fakultas Teknologi Agroindustri dan Biosistem (FTAB) merupakan bentuk adaptasi fakultas terhadap perkembangan ilmu pengetahuan.

Yang terpasti juga kebutuhan industri, serta tantangan global di sektor pangan, pertanian, dan teknologi biosistem.

“Transformasi ini bukan sekadar perubahan nama, tetapi penegasan arah dan visi fakultas agar semakin relevan, kolaboratif, dan berdampak luas,” tegas Prof. Yusuf.

Launching 92 Buku ISBN

Dalam Dies Natalis ke-28 ini, FTP UB juga melaunching 92 buku ber-ISBN karya dosen melalui program satu dosen satu buku.

Program tersebut menjadi bukti komitmen fakultas dalam memperkuat literasi akademik, tidak hanya melalui jurnal ilmiah tetapi juga penulisan buku referensi dan ajar.

Tandatangani MoA Internasional

Selain itu, FTP UB menandatangani nota kerja sama (MoA) dengan tiga mitra strategis internasional, yakni Shibuya Seiki dan Kubota dari Jepang, serta Idea AI dari Australia.

Kerja sama ini mencakup pengembangan teknologi grading komoditas tropis, mesin pertanian, hingga kecerdasan buatan. Termasuk program sertifikasi AI yang telah diikuti lebih dari 2.000 mahasiswa.

Rapat Senat Terbuka juga diisi dengan orasi ilmiah para profesor di bidang biomaterial membran dan teknik geoproses.

Serta penyampaian laporan kinerja fakultas sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas.

FTP UB Bertransformasi FTB, Dies Natalis ke-28 Tegaskan Inovasi Agroindustri dan Biosistem untuk Indonesia Maju
Dekan FTP Universitas Brawijaya, Prof. Yusuf Hendrawan, saat berbicara dengan awak media. (Djoko W)

Prof. Yusuf mengungkapkan, sepanjang tahun 2025 FTP UB mencatat capaian kinerja hingga 159 persen.

Melampaui target Indikator Kinerja Utama (IKU) Universitas Brawijaya, serta meraih peringkat pertama jumlah paten (grand patent) di lingkungan UB.

“Kami menyampaikan laporan kinerja ini sebagai pertanggungjawaban kepada seluruh sivitas akademika FTP UB. Capaian ini adalah hasil kerja bersama,” ujarnya.

Sebagai bagian dari promosi dan edukasi, FTP UB turut menghadirkan showroom Center of Excellence (CoE). Mereka menampilkan berbagai produk riset dan inovasi fakultas.

Kehadiran kepala SMA dan SMK diharapkan dapat memperkenalkan lebih dekat profil FTAB kepada calon mahasiswa.

Melalui Dies Natalis ke-28 ini, FTP UB Bertransformasi FTAB menegaskan komitmennya sebagai pusat unggulan inovasi agroindustri dan biosistem.

Yang berintegritas serta berkontribusi nyata dalam mewujudkan Indonesia Maju. (Djoko W)