Masuk H+1 Lebaran, Personel Kodim 0833 Kota Malang Tetap Laksanakan Penyekatan PSBB
Foto: Tim gabungan lakukan pemgecekat setiap irang yg lewat di Pos Check Point Pencegahan Virua Corona (Covid-19) di wilayah perbatasan kota Malang.
Senin, 25 Mei 2020
Malangpariwara.com – Memasuki hari kedua Hari Raya Idul Fitri (H+1 Lebaran), personel Kodim 0833 kota Malang dan jajaran tetap melaksanakan pengamanan Pos Check Point Pencegahan Virua Corona (Covid-19) di wilayah perbatasan kota Malang.
Salah satunya yang dilaksanakan oleh Sertu Sukandar dan tiga rekannya dari Koramil Kedungkandang kota Malang di pos Check Point Madyopuro hari ini, Senin (25/05/2020).
Hingga berita ini dimuat, proses pengamanan di pos check point Madyopuro dan penyekatan dalam rangka penerapan pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) berjalan aman dan lancar.
Menurut Sertu Sukandar, proses pengamanan di pos check point dan penyekatan PSBB dilaksanakan dengan tetap menjalankan protokol kesehatan.
“Telah disediakan tempat cuci tangan, bilik sico, thermo gun untuk memeriksa suhu tubuh, hand sanitizer, alat semprot dan juga kelengkapan administrasi,” ungkap anggota Koramil Kedungkandang ini.
Sertu Sukandar juga menambahkan bahwa ada tim medis yang akan melaksanakan pemeriksaan awal dan lanjutan jika ditemukan yang memiliki tanda-tanda terjangkit virus Corona.
“Penerapan PSBB ini dalam rangka memutus rantai penularan virus corona (covid-19), sehingga kami berharap upaya pemeriksaan di pos check point ini dapat mengantisipasi orang yang positif virua corona masuk ke wilayah kota Malang,” pungkas Sertu Sukandar. ( JKW )