Ini Arahan Danrem 081 Kepada Tim Satgas TMMD 108 Sambut Kunjungan Wairjenad Mayjen TNI Suko Pranoto di Desa Ngepoh

Senin, 13 Juli 2020

Malangpariwara – Kunjungan Wairjenad Mayjen TNI Suko Pranoto selaku TIM Wasev TMMD 108 yang hadir hari ini seluruh persiapannya di persiapkan dengan matang.

Seluruh satgas TMMD 108 Kodim 0807/Tulungagung dan juga warga terus berbenah melakukan persiapan untuk melakukan penyambutan.

Mulai dari Gladi bersih seluruh satgas hingga kesiapan warga terus dilakukan pengecekan. Pengecekan persiapan tersebut juga dilakukan langsung oleh Danrem 081/DSJ, Bupati Tulungagung dan Dansatgas TMMD 108 Kodim 0807/Tulungagung letkol Inf. Wildan Bahtiar.

Terkait hal tersebut, Danrem 081/DJS Kolonel Inf Waris Ari Nugroho meninjau progres pelaksanaan TMMD yang dilaksanakan di Desa Ngepoh Kecamatan Tanggunggunung , Senin (13/7/2020).

Dalam peninjauan tersebut Danrem meninjau berbagai sasaran fisik seperti pembangunan MCK, Mushola Rabat jalan dan rehab Rutilahu dan juga posko TMMD 108.

Saat meninjau Posko TMMD, Danrem 081/DSJ menghimbau agar berbagai data yang seharusnya ada agar dapat segera dilengkapi atau dibenahi, karena data – data tersebut merupakan kelengkapan yang harus ada di posko.

Selain itu berbagai data yang terdapat diposko merupakan data terbaru yang dapat memberikan penjelasan atau gambaran bagi siapa saja yang melihatnya.

“Untuk yang bertanggung jawab dimasing – masing sasaran harus mampu menjelaskan progres yang sudah dicapai dan yang akan dilakukan kedepanya nanti,” pungkasnya (JKW)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *