18 April 2025

Wali Kota Malang Launching Logo HUT ke-111 Kota Malang

c1_20250320_21413411

Kamis, 20 Maret 2025

Malangpariwara.com. – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang resmi melaunching logo HUT ke-111 Kota Malang, Kamis (20/3/2025) sore. Launching logo HUT Kota Malang tersebut langsung dilakukan oleh Wali Kota Malang Wahyu Hidayat di Ngalam Command Center (NCC).

Wahyu mengatakan logo HUT ke-111 Kota Malang memiliki sejumlah makna yang sangat mendalam. Bahkan menurutnya, desain logo yang HUT ke-111 Kota Malang yang dibuat oleh asosiasi desain grafis Indonesia (ADGI) itu sejalan dengan visinya untuk membawa Kota Malang naik kelas.

“Maknanya banyak, mulai naik tangga kita ingin mengukir prestasi dan membawa Kota Malang untuk naik kelas. Warna pun warna identik dengan Arema,” jelas Wahyu, Kamis (20/3/2025).

Selain itu rangkaian angka 1 hingga menjadi 111 menurutnya juga memiliki banyak makna. Ia sendiri memaknai bahwa angka satu sebagai sebuah kesetiakawanan, satu hati dan juga ia maknai sebagai Salam Satu Jiwa, slogan yang sudah dikenal sebagai identitas Kota Malang.

“Bisa juga salam satu jiwa, satu hati mengukir kebersamaan. Dengan rasa ikhlas sedalam-dalamnya bersama-sama sinergi, berkolaborasi untuk menggapai prestasi,” imbuhnya.

Di sisi lain, untuk desain logo HUT ke-111 Kota Malang sendiri, ia sengaja untuk mempercayakan kepada ADGI. Berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana untuk logo HUT Kota Malang, Pemkot Malang biasanya menggelar lomba atau sayembara.

“Kalau ini murni ADGI, seperti logo lain yang pernah dibuat. Apalagi ADGI juga profesional dan sudah di kancah nasional. Semoga ini bisa lebih bermasyarakat, dimaknai positif dan dipahami, karena logonya simpel tapi penuh arti,” jelas Wahyu.

Untuk selanjutnya, dirinya akan segera mensosialisasikan logo tersebut. Yakni dengan membuat surat edaran (SE), agar dapat disosialisasikan ke seluruh jajaran perangkat daerah.

“Nanti pak Sekda akan segera bersurat, dan mewajibkan semua ASN, untuk mengenakan pin dan memasang umbul-umbul agar logo HUT ke-111 Kota Malang bisa lebih bermasyarakat,” tutur Wahyu.

Sedangkan untuk rangkaian kegiatan yang akan digelar untuk memperingati HUT ke-111 Kota Malang masih belum dapat ia jelaskan lebih detil. Hanya saja menurutnya, berbagai rangkaian kegiatan yang digelar harus dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat.

“Saya harapkan, yang merayakan bukan (dianggap) pemerintah saja, tapi semua masyarakat yang mempunyai dan merasa memiliki Kota Malang harus sama-sama merasakan,” jelasnya.

Sementara sebelumnya, Wahyu sempat mengatakan akan mengevaluasi konsep acara peringatan HUT ke-111 Kota Malang. Tujuannya agar tetap dapat dinikmati masyarakat tanpa membebani anggaran daerah. Hal tersebut juga dimaksudkan untuk menyesuaikan kebijakan efisiensi.(Djoko W)